Kades Gelung Apresiasi Pemerintah Situbondo Atas Bantuan Pangan Yang Disalurkan Di Desa

Kades Gelung Apresiasi Pemerintah Situbondo Atas Bantuan Pangan Yang Disalurkan Di Desa

Smallest Font
Largest Font

GMN Jatim| Pemerintah Kabupaten Situbondo  menyalurkan Bantuan pangan tahap VI (enam) tahun 2024 BaPang tersebut telah tersalurkan kepada 463 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Gellung Kecamatan Penarukan, Situbondo,kabupaten Situbondo Jawa timur Berjalan Lancar dan Tepat sasaran

Acara penyaluran BaPang  ini di gelar dan dilaksanakan di Balai Desa Gelung bahkan acara tersebut dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Situbondo (Hj. Khoirani) juga hadir  Camat Penarukan (H. Ali Munir), perwakilan Bapenda, Kepala Desa Gellung H.hadi baikuni, Babinsa, Babinkamtibmas, perangkat desa, dan seluruh warga penerima yang pantas untuk mendapatkan bantuan tersebut

Untuk pembagian BaPang tersebut Masing-masing KPM menerima akan mendapatkan beras 10 kg, dengan total bantuan mencapai 463 kg. Bantuan ini akan diberikan kepada warga yang telah terdaftar dalam data penerima dan diverifikasi dengan membawa KTP dan KK saat pengambilan.

Kepala Desa Gellung,(H.hadi baikuni) pria yang akrab disapa  H.koko ini, menyampaikan rasa terima kasih kepada pemerintah pusat atas bantuan pangan yang diberikan,beliau berharap bantuan ini dapat membantu meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari, terutama di tengah situasi ekonomi yang masih belum stabil.

“Bersyukur alhamdulillah,acara penyaluran bantuan pangan tahap 6 ini berjalan dengan tertib dan lancar,dan saya pribadi berharap bantuan ini dapat dirasakan serta bermanfaat bagi masyarakat Desa Gellung, khususnya dalam memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari,” tutur Kepala Desa Gelung ini

Salah satu warga desa gelung penerima bantuan mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya atas bantuan tersebut.

“Bantuan ini sangat bermanfaat bagi keluarga saya,dan Semoga bantuan ini dapat membantu kami untuk memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari,” ungkapnya.

Pemerintah Desa (Gelung) berharap bantuan pangan ini dapat membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan meringankan beban mereka warga yang betul betul membutuhkan bantuan

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Antomi Author